Sabtu, 06 Juni 2009

Jatuh dari Motor

Karena banyaknya temen-temen facebook pada tanya kronologi saya jatuh dari motor maka saya tulis di senyumlucu. Kronologinya sebagai berikut.

Pulang kerja shif 2 jam 00.00, seperti hari-hari biasanya sebelum absen pulang saya ngobrol-ngobrol sama temen sekerjaan. Setelah absen pulang,keloker ganti sepatu dan memakai jaket, memang saya gak ganti celana sama baju karena tempat kerja sama tempat kost deket. Kemudian menuju tempat parkir mengambil motor yang selama ini setia menemani kemanapun saya pergi, hehehehee

Setelah menunjukkan tanda parkir kepadaa security sayapun langsung pulang bersama-sama karyawan yang lainnya. Waktu itu menunjukkan kurang lebih pukul 00.15, tanggal 5 juni pun baru masuk. Baru saja keluar dari lokasi tempat kerja saya, dijalan ada truk membawa sepeda motor Honda, wualahh…palah iklan hehehehe…. OK lanjut ceritanya... Karena malem dari arah berlawanan tentu sepi, rombongan arak-arakan karyawan termasuk saya di dalamnya mau menyalip/mendahului.

Tepatnya di depan sekolahan Yakobus Jl. Peganggsaan dua, Kelapa Gading. Rombongan motor tadi menyalip truk yang membawa motor tadi. Motor pertama Honda Tiger yang saya tau tapi bukan karyawan tempat saya kerja, motor kedua Honda CBR, kemudian saya. Dari sinilah insiden itu terjadi. Saat Tiger melaju kencang tiba-tiba mendadak mau belok ke kanan padahal CBR berada di belakang sanping kanan Tiger. CBR menyeruduk Tiger dan jatuh… Si pengendara Tiger langsung kabur karena dia gak kenapa-napa.

Saya panik melihat pengendara CBR jatuh karena posisi saya dibelakang dia, kemudian saya mengerim mendadak. Sangat sulit untuk menghindari CBR karena dilajur kiri ada truk yang tadi hendak didahului. Namun dengan mengerim mendadak palah saya terpelanting dari motor, karena motor oleng. JATUH DECH. Saya terpelanting 3 sampai 4 kali, semacam pembalap Moto GP kalau jatuh itulah hehehehe…Posisi saya jatuh di depan truk.

Tanpa berpikir lama saya langsung bangkit karena ingat kalau ada truk di belakang saya. Saya lari disebelah kanan jalan. Untung saja Pengemudi truk memberhentikan truknya, mungkin karena sudah melihat CBR jatuh. Setelah tau kalau truk berhenti saya mengambil motor saya yang tergeletak di tengah jalan. Sambil mengecek bagian tubuh saya yang luka, temen-temen kerja yang lain pada berhenti dan bersimpati. Makasih kawan.

Tak saya duga pengendara di belakang saya juga mengalami seperti yang saya alami. Karena dia melihat saya jatuh dia juga mengerim mendadak,oia motor yang di belakang saya CS 1. Tapi karena kecelakaannya seperti itu jadinya ya di tanggung sendiri-sendiri. Kemudian saya melanjutkan pulang dan langsung ke klinik untuk membersihkan lutut saya yang lecet.

NB: foto celana diatas yang saya pake saat terjatuh.

Pesan saya hati-hati kalau berkendara ^_^
Senyum Lucu



Artikel Terkait:

Bookmark and Share

Komentar :

ada 0 komentar ke “Jatuh dari Motor”

Posting Komentar